Bandung yang merupakan ibukota jawa barat adalah salah satu tempat berlibur favorit banyak orang. Segala macam tempat wisata dari sejarah, bekas penjajahan, tempat belanja, tempat bermain, sampai wisata alam semuanya lengkap di Bandung. Tidak heran kenapa banyak sekali orang yang sangat senang berlibur kesini. Apalagi biasanya warga sekitar seperti orang – orang Jakarta pergi pada saat weekend untuk melepas penat.
Salah satu destinasi alam yang wajib dikunjungi di bandung bagi penikmat alam serta pecinta ketenangan adalah situ cileunca. Tempat ini sangat luar biasa indahnya sehingga banyak sekali wisatawan lokal ataupun turis yang datang berkunjung untuk menikmati indahnya alam di jawa barat.
Disini kita akan membahas perjalanan seorang travel blogger yang bernama Ashari Yudha sedang berjalan – jalan ke Bandung dan mengunjungi salah satu tempat populernya yaitu situ cileunca. Cerita ini dilansir dari instagramnya dengan username @catatanbackpacker yang sudah centang biru.
Balik lagi bareng Jelajah Merdeka 1000 Danau, tim kami mencong dikit ke danau sebelah, yaitu Situ Cisanti.
Terletak nggak jauh juga dari kota Bandung, sekitar dua jam perjalanan tepatnya di Pangalengan. Situ Cileunca menyajikan pemandangan yang menarik. Dengan ukuran danau yang superluas, tak hanya menikmati danau saja, masih banyak aktifitas lain yang bisa dilakukan. Dari mulai naik perahu keliling danau hingga rafting.
Pasti pada penasaran kenapa nama danau yang dikunjungi dari kemaren disebutnya Situ. Situ berarti Danau dalam bahasa Sunda dan Cileunca merujuk pada pohon Leunca yang konon dulunya banyak terdapat di sekitar wilayah danau ini. Nah, Situ Cileunca ini bukanlah danau alami, melainkan danau buatan yang dibuat sekitar tahun 1910an.
Nah, ada satu tempat yang unik di Situ Cileunca yaitu jembatan cinta. Jembatan Cinta merupakan jembatan yang menghubungkan dua desa, yaitu desa Wanasari dan desa Pulosari. Nah dinamakan jembatan cinta karena banyak muda-mudi yang berpacaran disini. Jos!
Duh, jadi pengen ngajak eneng ke jembatan cinta, terus berduaan..
Masalahnya, enengnya siapa? Ada yang mau jadi eneng?